SDN 2 Beran, beri pendidikan lingkungan hidup dalam P5

Foto: Gatot Aribowo

Giartien, Kepala SDN 2 Beran, Kecamatan Blora menunjukkan tempat sampah buatan anak-anak didiknya.

Selasa, 07 November 2023 18:54 WIB

BLORA (wartablora.com)—Sebagai sekolah adiwiyata, SDN 2 Beran di Kecamatan Blora, Kabupaten Blora mendidik murid-muridnya untuk memiliki nilai-nilai ramah lingkungan sebagai gaya hidup berkelanjutan. Di sekolah ini, anak-anak dalam proyek penguatan profil pelajar Pancasila (P5) diajarkan untuk merawat lingkungan dengan penanaman sayur-sayuran. Selain itu anak-anak diarahkan untuk bisa membersihkan lingkungannya dengan membawa nilai-nilai ekonomi.

"Anak-anak dalam proyek P5 kita tanamkan secara dalam-dalam untuk lebih dekat dengan lingkungan, dan lebih ramah dalam berinteraksi dengan lingkungan," kata Giartien, Kepala SDN 2 Beran saat ditemui di kantornya.

Ramah lingkungan ini diwujudkan dengan memanfaatkan limbah yang banyak dijumpai di lingkungan sekolah.

"Bungkus kopi bisa kita manfaatkan. Oleh anak-anak, bungkus kopi ini dibuat tikar," katanya sembari meminta anak-anak didiknya untuk membawa hasil karyanya.

Tak hanya bungkus kopi, galon air isi ulang juga disulap menjadi tempat sampah.

"Limbah-limbah juga ada yang diolah oleh anak-anak untuk menjadi pot-pot bunga," ujarnya.

Sementara itu di pekarangan sekolah juga dimanfaatkan untuk menanam sayur-sayuran.

"Ada terongnya, ada kangkungnya juga," sebutnya.

Di lingkungan sekolah ini, pohon buah seperti mangga juga ditanam. Selain membuat lingkungan sekolah menjadi teduh, saat musim berbuah bisa dipetik dan dinikmati oleh anak-anak.

"Karena memang sekolah kami merupakan sekolah adiwiyata, maka dalam proyek P5 kita arahkan untuk anak-anak agar lebih dekat dengan lingkungan," pungkasnya.